Tuesday, February 18, 2014

4 Rahasia Mendatangkan KEBERUNTUNGAN dalam Investasi Properti Anda (Part 2)

Halo teman teman, setelah membahas Rahasia ke 1 dari Investor Properti yang Beruntung,  dalam bagian ke 2 ini, saya akan membahas rahasia ke dua dari 4 rahasia yang bisa meningkatkan hoki atau keberuntungan Anda dalam investasi properti.
Tentunya Anda sekalian masih ingat bahwa rahasia pertama adalah “Selalu memaksimalkan setiap peluang yang ada, untuk mendapat kesempatan terbaik.”
Saya tahu tentunya, sebagian dari Anda yang sudah tidak sabar ingin segera jadi orang yang lebih hoki atau beruntung, sudah mulai mempraktekkan faktor pertama ini, dengan sudah mulai memaksimalkan setiap peluang yang ada, dan sebagian dari Anda bahkan sudah mulai mendapatkan lebih banyak peluang bagus (dalam banyak hal tentunya).
Tetapi sekarang timbul masalah baru, Anda mulai bingung dengan banyaknya peluang dan pilihan yang ada, yang mana ya, yang harus dipilih??? Hmmm tampaknya semua peluang yang ada memiliki potensi yang bagus………(walau sebenarnya ada pilihan yang berpeluang berbahaya)
Nah disaat inilah faktor yang kedua dari empat faktor keberuntungan mengambil peranan yaitu :
Selalu berusaha untuk mendengarkan dan mengikuti intuisi atau suara hati.”
Menurut Prof. Wiseman, orang orang yang beruntung adalah orang orang yang peka intuisinya atau memiliki kemampuan mendengarkan suara hatinya. Mengapa demikian?
Dari ribuan responden yang di survei didapatkan data, “Hampir 80% orang yang hoki atau beruntung,  mengatakan bahwa, percaya dan kepekaan intuisi atau kemampuan mendengarkan suara hati mereka adalah hal yang sangat penting saat mereka harus membuat keputusan penting dalam hal pilihan karir, bisnis, atau bahkan relasi dengan teman atau calon pasangan hidup”. 
Dan demikian pula sebaliknya, orang orang yang tidak beruntung (kadang kita menyebut sebagai orang “apes”) adalah orang orang yang tidak mampu mendengarkan intuisi mereka, yang mengakibatkan mereka akhirnya menyesali pilihan yang telah mereka buat.
Saat menulis tulisan ini, saya ingat benar, saat saya mengalami kejadian yang membuat saya dan Wei Wei istri saya mengalami bangkrut besar besaran di tahun 1999 (seperti yang sudah saya ceritakan di buku PropertyCASHMachine), sebenarnya sebelum kejadian itu terjadi, beberapa hari bahkan seminggu sebelumnya, intuisi saya sudah memberi peringatan berkali-kali, bahkan suara hati saya saat itu sudah bukan sekedar “berbisik” pelan pelan, tapi sudah “menjerit jerit” minta didengarkan, tetapi bayangan akan potensi keuntungan besar di depan mata, telah “membuat tuli” saya, membuat saya tidak menghiraukan suara hati saya saat itu, dan akhirnya terjadilah kejadian tersebut.
Tetapi saya juga ingat, ada satu keputusan pilihan lokasi investasi bisnis yang batal saya ambil di tahun 2004, dengan konsekwensi saya saat itu mengalami “kerugian” hangusnya down payment sewa ruko sebesar 5 juta rupiah, tetapi “kerugian” 5 juta yang saya ambil dengan sadar saat itu, membuat saat ini, saya sangat bersyukur luarbiasa.
Karena kalau saat itu, saya memaksakan diri untuk tetap ambil pilihan lokasi tersebut, maka kemungkinan besar saya bisa mengalami kerugian sangat besar, bahkan bisa kehilangan rumah satu satunya yang saat itu saya dan keluarga saya tinggali.
Dan hal berikutnya dari “kerugian” 5 juta saat itu, beberapa bulan kemudian, saya memutuskan untuk mengambil pilihan lokasi lainnya, yang mana pilihan lokasi baru inilah yang akhirnya membawa keberuntungan yang sangat luar biasa besar bagi saya, membawa keuntungan dalam bentuk materi yang bukan hanya jutaan, puluhan juta, bukan juga ratusan juta, tapi bermilyar milyar dan banyak keuntungan lainnya dalam bentuk non material yang sangat tidak ternilai (Maaf… maaf sekali dalam hal ini, saya sama sekali  tidak bermaksud ‘riya’, pamer atau menyombongkan diri, saya hanya sekedar ingin sharing pengalaman saya, dan semoga bermanfaat sebagai bahan inspirasi untuk teman teman semuanya).
Hal yang telah menyelamatkan saya dari kerugian yang lebih besar saat itu dan membuat saya menjadi orang yang beruntung saat ini, adalah  karena saya “mendengarkan” bisikan peringatan dari suara hati saya saat itu. Terima kasih….terima kasih….terima kasih…..
Nah sekarang tentunya sebagian dari Anda bertanya, “Bagaimana cara mendengarkan intuisi atau suara hati ini?”
Apakah mesti bakar kemenyan dulu?? Atau baca doa doa dan mantra mantra sakti?? Atau mesti jadi orang sakti mandraguna dulu?? …… Mau tahu jawabannya?? Wani piro …..??? hehehehe…..
Sebenarnya kita semua punya suara hati, dan punya kemampuan untuk mendengarkan bisikan suara hati kita. Tetapi masalahnya banyak orang yang tidak menghiraukan suara hatinya, bisa saja karena bisikan suara hati mereka tidak kedengaran, disebabkan karena berisiknya suara suara dari pikiran mereka, atau mungkin juga seperti pengalaman saya tahun 1999, bukannya tidak mampu mendengar, tapi lebih tepatnya tidak mau mendengarkan suara hati yang sudah teriak teriak memberi peringatan.
Teman teman, untuk bisa memiliki ketajaman intuisi atau  kepekaan mendengarkan suara hati kita, kuncinya adalah pikiran kita harus dalam keadaan nyaman, santai dan rilek. Kita akan sulit sekali untuk mendengarkan suara hati, apabila pikiran kita sedang dalam keadaan sibuk, strees, depresi, kalut atau kelelahan berat.
Makanya bagi Anda yang sudah membaca buku PropertyCASHMachine dan memperhatikan dibagian pendahuluan, sebenarnya saya ada menyinggung tentang kebiasaan rutin saya untuk bermeditasi, yang saya mulai pelajari dan praktekkan saat saya berada di US, tahun 2001-2003.
Karena salah satu manfaat dari meditasi, adalah memiliki pikiran yang jauh lebih tenang dan rilek, maka saat pikiran kita rilek dan tenang, otomatis kemampuan dan kepekaan mendengarkan suara hati kita meningkat.
meditasi
Dan teman teman, menurut hasil penelitian Profesor Wiseman, ternyata orang orang yang hoki atau beruntung, terbiasa untuk melakukan berbagai macam hal untuk meningkatkan ketajaman intuisi mereka.
Ada yang dengan  secara rutin punya kebiasaan untuk pergi ke tempat tempat sunyi dan tenang untuk rilek sejenak di sela sela kesibukannya. Atau mengambil waktu jeda, berhenti beberapa hari dari memikirkan permasalahan yang sedang dihadapi, dan kembali memikirkan permasalahan  yang ada, saat pikiran mereka sudah lebih tenang dan rilek.
Dan sementara itu sebagian ada juga yang  secara rutin berlatih meditasi, untuk melatih pikiran menjadi jauh lebih tenang dan rilek.  Karena dengan bermeditasi, saat itulah pikiran kita bersih dan berhenti dari gangguan permasalahan.  Dan setelah bermeditasi, pikiran menjadi tenang dan rilek, saat itulah intuisi kita akan menjadi jauh lebih peka dan memiliki kemampuan untuk mendengarkan suara hati.
Oleh karena itulah dalam salah satu sesi workshop PropertyCASHMachine saya selalu akan mengajarkan dan membimbing teman teman dengan tehnik rileksasi pikiran yang tentunya terbukti sangat berguna memperbesar keberuntungan dalam hal mendapatkan kesuksesan mempraktekkan sistim PropertyCASHMachine.
Nah, bagi sebagian dari Anda yang belum bergabung dalam workshop PropertyCASHMachine, Anda mungkin juga dapat memperbesar keberuntungan Anda dengan mempertajam kepekaan intuisi Anda.
Salah satu caranya yang biasa diajarkan dalam ajaran agama, teman teman yang muslim bisa dengan rutin melakukan sholat Tahajud atau Dhuha, teman teman Katolik bisa dengan rutin berdoa Rosario dan Novena, dan teman teman Hindu dan Buddhist bisa juga dengan rutin bermeditasi. Karena ritual ritual keagamaan yang saya sebutkan diatas, dapat membuat pikiran yang melakukannya menjadi jauh lebih tenang dan rilek, sehingga keputusan keputusan yang diambil akan jauh lebih tepat dan memperbesar peluang untuk menjadi lebih beruntung dan sukses.
Dan kesimpulannya, sambil menunggu saat Anda bertemu saya untuk dibimbing  dan belajar cara rileksasi pikiran yang selama ini saya selalu lakukan dan saya ajarkan pada teman teman alumni workshop PropertyCASHMachine, saya ucapkan selamat berlatih mempertajam kepekaan intuisi Anda dengan cara Anda masing masing.
 Salam Sukses Berkelimpahan,
Joe Hartanto
Upgrade your wealth mindset with PCM E-Learning @ PropertyCASHMachine Elearning
Upgrade your wealth mindset with  workshop & consulting session @PropertyCASHMachine Workshop

1 comment:

  1. KABAR BAIK! KABAR BAIK!

    Untuk mengenalkan diri dengan benar,
    Ibu saya SUSAN dari [SUSAN BOWMAN LOAN COMPANY]

    Saya adalah pemberi pinjaman swasta, perusahaan saya memberikan pinjaman segala jenis dengan suku bunga 2% saja. Ini adalah kesempatan finansial di depan pintu Anda, terapkan hari ini dan dapatkan pinjaman cepat Anda.

    Ada banyak di luar sana yang mencari peluang atau bantuan keuangan di seluruh tempat dan tetap saja, tapi mereka tidak dapat mendapatkannya. Tapi ini adalah kesempatan finansial di depan pintu Anda dan dengan demikian Anda tidak bisa melewatkan kesempatan ini.
    Layanan ini membuat individu, perusahaan, pelaku bisnis dan wanita.
    Jumlah pinjaman yang tersedia berkisar dari jumlah pilihan Anda untuk informasi lebih lanjut hubungi kami melalui email:

    Susanbowmanloancompany@gmail.com

    ReplyDelete